Pencarian

Custom Search

Pengertian Smart City

Konsep Smart City ini sudah populer dan digunakan di seluruh penjuru dunia dengan nama yang berbeda dan pada kondisi yang berbeda Smart City mempunyai definisi yang sangat beragam, berikut beberapa definisi Smart City:

1. Sebuah kota yang memantau kondisi dan mengintegrasikan semua infrastruktur penting meliputi jalan, jembatan, terowongan, rel kereta api, jalan bawah tanah, bandara, pelabuhan laut, komunikasi, air, listrik, bahkan bangunan utama, yang akan lebih baik, dan mengoptimalkan sumber dayanya, dengan merencanakan kegiatan preventive maintenance, dan memonitor aspek keamanan dengan tujuan untuk memaksimalkan pelayanan kepada warganya [1].

2. Sebuah kota yang menghubungkan infrastruktur fisik, infrastruktur TI, infrastruktur sosial, dan infrastruktur bisnis untuk memanfaatkan kecerdasan yang dipunyai kota tersebut [2].

3. Sebuah kota yang berjuang untuk membuat dirinya "lebih cerdas" (lebih efisien, sustainable, adil dan layak huni)[3].

4. Penggunaan teknologi komputasi cerdas untuk membuat komponen infrastruktur kritis dan jasa pada kota yang meliputi administrasi, pendidikan, kesehatan, keselamatan umum, real estate, transportasi, dan utilitas lebih cerdas, saling berhubungan, dan efisien [4].

5. Smart city adalah sebuah kota yang menggunakan TIK dalam peningkatan tata kelola dan proses partisipatif untuk menentukan pelayanan publik yang tepat dan investasi transportas, yang dapat menjami pembangunan sosial dan ekonomi yang berkelanjutan, meningkatkan kualitas hidup dan pengelolaan sumber daya alam dengan baik [5].

6. Komponen utama dalam membentuk Smart City adalah teknologi (infrastruktur perangkat keras dan perangkat lunak), manusia (kreativitas, keberagaman, dan pendidikan), dan pemerintah (tata kelola dan kebijakan) [6].

Sumber :
1.  Hall, R.E., 2000. The Vision of a Smart City. In Proceedings of the 2nd International Life Extension Technology Workshop.

2. Eger, J.M. 2009. Smart growth, smart cities and the crisis at the pump a worldwide phenomenon. I-Ways, 32(2), 47-53.

3. Ingram G.K., Carbonell A., Yong Y.-H, Flint A., 2009. Smart Growth Policies: An Evaluation of Programs and Outcomes. Cambridge, MA: Lincoln Institute of Land Policy. 

4. D. Ludlow and Z. Khan, 2012. Participatory democracy and the governance of Smart Cities. Proceedings of 25th Annual AESOP Congress, Ankara, Turkey.

5. Taewoo Nam, Theresa A. Pardo. 2011. Conceptualizing Smart City with Dimensions of Technology, People and Institutions. The proceedings of the 12th Annual International Conference on Digital Government Research.

Komentar

Postingan Populer