Pencarian

Custom Search

9 Alasan Situs Social Media Penting untuk Blog kita

Situs-situs social media atau bookmarking kecenderungannya saat ini semakin populer saja di dunia, banyak orang yang bertanya apa manfaat social media ini? Salah satu perbedaan social media dengan bookmarking (social bookmarking) dengan bookmark (biasa pakai web browser) adalah kita bisa membookmark sebuah link sekaligus memberi vote, review, menjalin networking dengan orang lain, sharing, dan lain-lain. Jelas sekali manfaatnya bagi pemiliki blog atau situs karena dengan menggunakan situs-situs social bookmarking, kita dapat memperoleh ekposure dan traffic yang signifikan. Ada sebuah tulisan dari Todd, Stuntdouble.com yang mungkin sangat bermanfaat tentang social media ini yaitu 9 alasan kenapa kita perlu memakai social media untuk blog kita.


Sembilan alasan kita memerlukan situs social media dan bookmarking untuk blog kita :

1. Global link popularity dan brand awareness

Mereka menggunakan social media untuk membangun global link popularity dan brand awareness. Bila anda seorang konsumen, maka anda bisa tahu siapa mereka lewat social media. Selain itu bisa memberi feedback apakah mereka pelayanannya cepat, dan efisien. Social media merupakan teknologi sosial untuk memperkecil biaya komunikasi, dan upaya pelayanan konsumen dengan baik.

2. Konsumen anda menggunakannya.

Social media mempengaruhi keputusan para konsumen. Social media disadari lebih aktual beritanya dibanding koran, televisi dan radio. Kini konsumen semakin menyadari kalau digg, reddit, twitter bahkan beritanya lebih actual dari berita di TV. Webmaster, trendsetter, dan orang-orang didunia sekarang semakin memperhatikan social media dan mempublikasikan berita secara langsung kepada konsumen-konsumennya lewat social media ini.

3. Vendor dan partner anda menggunakannya.

Disini yang paling penting karena hampir sebagian besar vendor dan partner-partner bisnis di internet sudah memakai social media baik untuk advertising dan komunikasi. Bila anda masih ingin mendapatkan job-job dari vendor atau partner perusahaan internasional maka memakai social media adalah sebuah keharusan. 

4. More social = more search, more search=more customers, more customers=more business.

Konsumen adalah seseorang yang sangat antusias dengan anda, product anda atau semua tentang anda (berita, gambar, dll). Anda akan lebih baik berada disana untuk bisa berkomunikasi dengan konsumen anda. Bila tidak konsumen akan meninggalkan anda. Anda bisa memiliki rank tinggi di search engine tapi anda bisa masuk ke top situs berita di digg, mixx, reddit dengan mudah tanpa adanya jaringan social media yang bagus.

5. Paid search harganya makin naik.

Promosi Pay Per Clik (PPC) adalah salah satu solusi untuk mendapat ekposure ataupun traffic, tapi market PPC kini semakin kuat persaingannya. Sesuatu yang bagus kalau kita bisa membeli keyword penting agar bisa mentarget pembaca, tapi kini setiap orang semakin mengerti akan promosi PPC ini. Keyword-keyword kunci ini sudah dibidik banyak orang sehingga akhirnya keyword-keyword kunci harganya jadi naik.

6. SEO tidak mudah lagi.

Seperti contoh Jim dari US, suatu hari dia lupa untuk membeli link untuk situsnya, "..ah.. agar mendapat posisi bagus di search engine harus beli link hari ini, dan saya lupa beli link hari ini...". Search engine position memang sasaran utama traffic para webmaster dan blog. “Bila dulu 10 tahunan yang lalu masih begitu mudah mendapat posisi 10 besar di search engine”, kata Jim. Kini keahlian SEO sudah merata diantara webmaster dan blogger, sehingga makin sulit untuk lagi persaingan di SEO ini. Sebagai alterntaif cara lain yang dapat diperhitungkan untuk traffic dan eksposure adalah menggunakan social media dan bookmarking.

7. Website anda hanya sebuah billboard.

Bila anda memiliki sebuah website atau blog yang tampilannya sangat bagus, tapi tanpa traffic, artinya ini seperti sebuah papan iklan di gurun sahara. Anda meluncurkan sebuah situs atau blog, dan membutuhkan traffic. Sebagus apapun konten blog atau situs anda pasti membutuhkan pengunjung. Memang konten adalah Raja tapi konten tanpa ekposure atau traffic tidak akan berarti apa-apa.  

8. Great ROI on the Marketing Budget

Kekuatan social media adalah kekuatan word of mouth (berita dari dari mulut ke mulut). Social media membangun sebuah communication empire (kerajaan komunikasi) seperti facebook, digg, reddit, digg, delicious, sebagai sebuah wadah komunikasi dan komunitas di website. Situs-situs ini adalah era baru setelah era dot com. 

9. Social media adalah distribution point

Social media adalah alat yang paling mudah untuk menyebarkan pesan ke grup atau orang lain. Anda bisa memilih channel khusus untuk menyampaikan pesan ke group tertentu seperti group bisnis, hobi, travelling, komputer, dll. Perusahan-perusahaan internasional juga semakin menyadari bahwa mereka harus berkomunikasi dengan konsumennya, salah satunya adalah dengan social media. 

Ya mungkin sekian saja artikel tentang social media ini, tulisan ini saya kutip langsung dari situsnya Todd Malicoat, www.stuntdouble.com. Dia adalah seorang marketing consultant, dan internet entrepreneurs di Portrero Hill, San Francisco, CA, US. Ok, demikian saja postingan kali ini mudah-mudahan dapat bermanfaat, wassalam.

Komentar

  1. Tjujuan yang paling utama untuk membangun jaringan mas, baik lokal mauoun global ..

    Salam

    BalasHapus
  2. Setuju bgt Bang..thnks utk tambahannya..:)

    BalasHapus
  3. Memang bener mas yusa..Sayangnya kok belum ada waktu lagi ya untuk ngeksplore soal social bookmarking ini:-)

    BalasHapus
  4. Ya memang bener jg mas..memang kl di komunitas blogger Ind, social media blm begitu populer penggunaannya, tp kl di blogger internasional pemakaian social media bener2 dipakai..

    BalasHapus
  5. wah informasi terlengkap nich..Pokoke gk nyesel dech klo mampir kesini..
    tp sy setuju yg no 6 mas, traffic itu penting dan alternatif untk mendapakan backlink gratis, dan jg merupakan bagian dr Teknik SEO. :)

    BalasHapus
  6. setuju saya, makin banyak link untuk pertimbangan bukan berarti mematikan pasaran, tapi memberikan kelebihan dan informasi yang lengkap buat konsumen, menarik sekali hal diatas mas

    BalasHapus
  7. @Benny: Iya bnr mas, setuju bgt..thanks for addition..

    @Suryaden:Tambahan yg keren mas..thanks bgt..

    BalasHapus
  8. ya ya ya ya....bener tuh mas yusa...terutama yg nomor 7...percuma punya website bagus, PR 10 kalo traffic 0....seperti mencari sebuah sumur di gurun pasir sahara atau mencari sebuah jarum di tumpukan jerami....woaaaaaaaaaaaaaa

    BalasHapus
  9. @Casual Cuti:bener bgt mba..thanks utk tambahannya..

    BalasHapus
  10. Sangat setuju karena tanpa sosial media, kita pun takkan bisa melihat sisi luar dari seseorang dan lingkungan dan kalau menurut saya sosial media dapat membantu dalam sebuah perkembangan Karir seseorang.

    BalasHapus
  11. ok..sip banget mba..

    BalasHapus
  12. benar sekali mas.. kekuatan sosial media memang dahsyat.. bayangkan saja kita dapat mencari orang yang sudah lama tida kita temui bisa kita temui di social media...:D

    BalasHapus
  13. ok, sama2 mas..:)

    BalasHapus
  14. Aplikasi social bookmark di facebook juga ada nih, the one and only mungkin, tapi hanya untuk link berita yg benar-benar dari media massa, pemiliknya tidak begitu suka aplikasi itu digunakan untuk menebar link spam yg hanya untuk mendatangkan trafik.

    >> http://www.facebook.com/apps/application.php?id=150484144989049

    BalasHapus
  15. ok..coba saya liat yah...thanks for info..:)

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer