28 Maret 2009

Widget Stumbleupon, Digg, Retweet, Delicious dan lintas berita di Blog

Sebagaimana dijelaskan pada tulisan saya sebelumnya tentang pentingnya situs social media untuk blog kita. Trend saat ini semakin menunjukkan adanya integrasi antara situs social media ini dengan blog. Kalau dulu kita melihat widget digg sering sekali di pasang di blog-blog berbahasa inggris, yang menunjukkan jumlah banyaknya digg sebuah postingan. Maka sekarang semakin banyak widget social media yang bisa dipasang disebuah blog seperti widget stumbleupon, retweet dan delicious. Widget ini membuat blog semakin interaktif dan komunikatif dengan situs social media. Social bookmarking Indonesia seperti lintasberita.com juga kini mempunyai kode widget yang bisa dipasang di blog agar lebih interaktif.

Kode html widget digg. Widget ini memudahkan pengunjung untuk men-digg sebuah postingan dari blog ke situs www.digg.com. Banyaknya orang yang mendigg postingan tersebut akan muncul di widget ini. Sumber kode dari www.digg.com

<div style="float: left; margin-right: 10px; margin-bottom: 4px; margin-top: 4px"><script src="http://digg.com/tools/diggthis.js" type="text/javascript"></script></div>


Kode html widget retweet. Widget ini memudahkan pengunjung untuk me-retweet sebuah postingan dari blog ke situs www.twitter.com. Banyaknya orang yang me-retweet postingan tersebut akan muncul diwidget ini. Ganti yang berwarna merah dengan URL postingan blog dan tweetmeme source anda. Sumber kode dari www.tweetmeme.com.
<div style="float: left; margin-right: 10px; margin-bottom: 4px;"><script type="text/javascript">tweetmeme_url = 'http://www.yusaindera.com/2009/03/9-alasan-situs-social-media-penting.html'; tweetmeme_source = 'yusaindera'; </script><script type="text/javascript" src="http://tweetmeme.com/i/scripts/button.js"></script></div>


Kode html widget stumbleupon. Widget ini memudahkan pengunjung untuk meng-stumble sebuah postingan dari blog ke situs www.stumbleupon.com. Banyaknya orang yang meng-stumble akan muncul di widget ini. Ganti URL berwarna merah dengan URL postingan blog anda. Sumber kode dari www.mashable.com.
<div style="float: left; margin-right: 10px; margin-bottom: 4px;"><script type="text/javascript">var stumble_url = 'http://www.yusaindera.com/2009/03/9-alasan-situs-social-media-penting.html';</script><script src=" http://cdn.stumble-upon.com/js/partner/mashable.com/badge.js/compact" type="text/javascript"></script></div>


Kode html widget delicious. Widget ini memudahkan pengunjung untuk mengbookmark ke www.delicious.com.
<div style="float: left; margin-right: 10px; margin-bottom: 4px;"><a href="http://delicious.com/post?v=4&amp;noui&amp;jump=close&amp;url=
http://www.yusaindera.com/2009/03/9-alasan-situs-social-media-penting.html&amp;title=" target="_blank">Bookmark to Delicious</a></div>


Kode html widget lintas berita. Widget ini memudahkan pengunjung untuk membookmark postingan ke situs lintas berita. Sumber dari situs www.lintasberita.com.

<div style='float:left; margin-left:10px;'>
<script type='text/javascript'>
lb_url="<data:post.url/>"; lb_title = "<data:post.title/>";
lb_topic = "";
lb_skin = "";
lb_bgcolor = "#000";
lb_border = "1";
lb_bordercolor = "#cccccc";
lb_width = "45";
lb_height = "18";
</script>
<script src='http://www.lintasberita.com/widget_vote/lintasberita.js' type='text/javascript'/>
</div><div style='color:rgb(0, 153, 0);'><p>_Vote posting ini di Lintas Berita</p></div>


Ok, mungkin sekian dulu postingan kali ini. Thanks untuk perhatiannya n wassalam.

25 Maret 2009

9 Alasan Situs Social Media Penting untuk Blog kita

Situs-situs social media atau bookmarking kecenderungannya saat ini semakin populer saja di dunia, banyak orang yang bertanya apa manfaat social media ini? Salah satu perbedaan social media dengan bookmarking (social bookmarking) dengan bookmark (biasa pakai web browser) adalah kita bisa membookmark sebuah link sekaligus memberi vote, review, menjalin networking dengan orang lain, sharing, dan lain-lain. Jelas sekali manfaatnya bagi pemiliki blog atau situs karena dengan menggunakan situs-situs social bookmarking, kita dapat memperoleh ekposure dan traffic yang signifikan. Ada sebuah tulisan dari Todd, Stuntdouble.com yang mungkin sangat bermanfaat tentang social media ini yaitu 9 alasan kenapa kita perlu memakai social media untuk blog kita.


Sembilan alasan kita memerlukan situs social media dan bookmarking untuk blog kita :

1. Global link popularity dan brand awareness

Mereka menggunakan social media untuk membangun global link popularity dan brand awareness. Bila anda seorang konsumen, maka anda bisa tahu siapa mereka lewat social media. Selain itu bisa memberi feedback apakah mereka pelayanannya cepat, dan efisien. Social media merupakan teknologi sosial untuk memperkecil biaya komunikasi, dan upaya pelayanan konsumen dengan baik.

2. Konsumen anda menggunakannya.

Social media mempengaruhi keputusan para konsumen. Social media disadari lebih aktual beritanya dibanding koran, televisi dan radio. Kini konsumen semakin menyadari kalau digg, reddit, twitter bahkan beritanya lebih actual dari berita di TV. Webmaster, trendsetter, dan orang-orang didunia sekarang semakin memperhatikan social media dan mempublikasikan berita secara langsung kepada konsumen-konsumennya lewat social media ini.

3. Vendor dan partner anda menggunakannya.

Disini yang paling penting karena hampir sebagian besar vendor dan partner-partner bisnis di internet sudah memakai social media baik untuk advertising dan komunikasi. Bila anda masih ingin mendapatkan job-job dari vendor atau partner perusahaan internasional maka memakai social media adalah sebuah keharusan. 

4. More social = more search, more search=more customers, more customers=more business.

Konsumen adalah seseorang yang sangat antusias dengan anda, product anda atau semua tentang anda (berita, gambar, dll). Anda akan lebih baik berada disana untuk bisa berkomunikasi dengan konsumen anda. Bila tidak konsumen akan meninggalkan anda. Anda bisa memiliki rank tinggi di search engine tapi anda bisa masuk ke top situs berita di digg, mixx, reddit dengan mudah tanpa adanya jaringan social media yang bagus.

5. Paid search harganya makin naik.

Promosi Pay Per Clik (PPC) adalah salah satu solusi untuk mendapat ekposure ataupun traffic, tapi market PPC kini semakin kuat persaingannya. Sesuatu yang bagus kalau kita bisa membeli keyword penting agar bisa mentarget pembaca, tapi kini setiap orang semakin mengerti akan promosi PPC ini. Keyword-keyword kunci ini sudah dibidik banyak orang sehingga akhirnya keyword-keyword kunci harganya jadi naik.

6. SEO tidak mudah lagi.

Seperti contoh Jim dari US, suatu hari dia lupa untuk membeli link untuk situsnya, "..ah.. agar mendapat posisi bagus di search engine harus beli link hari ini, dan saya lupa beli link hari ini...". Search engine position memang sasaran utama traffic para webmaster dan blog. “Bila dulu 10 tahunan yang lalu masih begitu mudah mendapat posisi 10 besar di search engine”, kata Jim. Kini keahlian SEO sudah merata diantara webmaster dan blogger, sehingga makin sulit untuk lagi persaingan di SEO ini. Sebagai alterntaif cara lain yang dapat diperhitungkan untuk traffic dan eksposure adalah menggunakan social media dan bookmarking.

7. Website anda hanya sebuah billboard.

Bila anda memiliki sebuah website atau blog yang tampilannya sangat bagus, tapi tanpa traffic, artinya ini seperti sebuah papan iklan di gurun sahara. Anda meluncurkan sebuah situs atau blog, dan membutuhkan traffic. Sebagus apapun konten blog atau situs anda pasti membutuhkan pengunjung. Memang konten adalah Raja tapi konten tanpa ekposure atau traffic tidak akan berarti apa-apa.  

8. Great ROI on the Marketing Budget

Kekuatan social media adalah kekuatan word of mouth (berita dari dari mulut ke mulut). Social media membangun sebuah communication empire (kerajaan komunikasi) seperti facebook, digg, reddit, digg, delicious, sebagai sebuah wadah komunikasi dan komunitas di website. Situs-situs ini adalah era baru setelah era dot com. 

9. Social media adalah distribution point

Social media adalah alat yang paling mudah untuk menyebarkan pesan ke grup atau orang lain. Anda bisa memilih channel khusus untuk menyampaikan pesan ke group tertentu seperti group bisnis, hobi, travelling, komputer, dll. Perusahan-perusahaan internasional juga semakin menyadari bahwa mereka harus berkomunikasi dengan konsumennya, salah satunya adalah dengan social media. 

Ya mungkin sekian saja artikel tentang social media ini, tulisan ini saya kutip langsung dari situsnya Todd Malicoat, www.stuntdouble.com. Dia adalah seorang marketing consultant, dan internet entrepreneurs di Portrero Hill, San Francisco, CA, US. Ok, demikian saja postingan kali ini mudah-mudahan dapat bermanfaat, wassalam.

21 Maret 2009

Beberapa jenis copyright hakcipta ebook dan software

Ebook ataupun software yang sering kita download di internet sebetulnya memiliki hak cipta atau copyright yang dicantumkan oleh pembuat atau pengarangnya. Copyright sendiri adalah sebuah bentuk kekayaan intelektual yang di negara-negara maju sangat dihargai nilainya. Hak cipta atau copyright sendiri diketahui muncul idenya sejak hukum Statute of Anne (1710) di Inggris. Hukum Statute of Anne ini di ketahui sebagai hukum pertama yang menghargai akan hasil karya atau cipta orang lain dalam sebuah hukum hak cipta atau copyright. Diberlakukan tahun 1709 di Inggris, pada saat pemerintahan Ratu Anne di Inggris.

Hukum copyright saat ini telah distandarisasi melalui konvensi internasional, seperti Berne Convention dan Universal Copyright Convention. Berne Convention ini juga sudah masuk ke World Trade Aggrement (WTO) di tahun 1995. Pada intinya hukum copyright atau hak cipta ini adalah untuk melindungi hasil karya cipta seseorang dan kekayaan intelektual yang diciptakan seseorang. Sebagaimana blog-blog kita juga bisa mencantumkan kode copyright dibawah blog atau situs sebagai tanda copyright blog atau situs.

Begitu juga seperti program bisnis internet seperti google adsense yang sangat memperhatikan tentang copyright ini. Artinya bila konten diblog kita mengantung material yang copyright bisa jadi bertentangan dengan term dari adsense, dan bisa merugikan kita sendiri kalau sampai terkena ban. Setidaknya kita harus mengetahui dahulu beberapa jenis copyright yang sering ada menyertai sebuah konten, ebook dan software.

Seperti halnya barang-barang lain walaupun bendanya abstrak, artikel, ebook atau software merupakan hasil kekayaan intelektual seseorang. Artinya seseorang berhak untuk menjual ebook atau software yang dia buat karena merupakan karyanya sendiri. Jual beli terjadi karena ada nilai ekonomi dari barang tersebut, ada permintaan (demand) dan penawaran (supply). Seseorang juga berhak untuk memberikan secara gratis hasil karyanya kepada public karena merupakan hasil kekayaan intelektualnya sendiri.

Ada beberapa jenis tipe copyright atau hak cipta yang menyertai sebuah ebook atau software :

a. Giveaway right, artinya kita bisa memberikan ebook atau software ini secara gratis kepada orang lain tanpa harus mengontak dulu penulis atau compilernya. Disini biasanya ada tanda seperti you can give this ebook away, semacam itu di ebook atau softwarenya.

b. Resell right, artinya kita mempunyai hak untuk menjual kembali ebook atau software tersebut. Contoh : Karena kita sudah membeli ebook atau software tersebut maka kita mempunyai resell right untuk menjual ebook atau software itu kepada orang lain.

c. Private label right, artinya kita bisa memberi label nama kita atau situs kita pada ebook atau software tersebut sesuai keinginan kita.

d. Master private label right, artinya kita harus membeli master copyright untuk bisa menggunakan konten tersebut atau menambah label nama ke ebook atau software tersebut.

e. Not give away right, and not resell right, artinya pengarang atau compiler tidak bersedia kalau ebooks atau software ini disebarkan secara gratis atau dijual kembali. Jadi hanya bisa untuk dimiliki sendiri.

Ya mungkin ini beberapa jenis copyright yang penting kita perhatikan sebelum mengupload konten yang memiliki material copyrightnya. Kecuali kalau tulisan sendiri atau ebook buatan sendiri kita bisa memberi jenis copyright seperti diatas, bisa kita berikan secara gratis, bisa kita jual, bisa dijadikan private label right (PLR) dan bentuk copyright lainnya.

Ok, mungkin sekian dulu posting kali ini. Thanks untuk perhatiannya dan wassalam.

19 Maret 2009

Cara mudah optimasi meta tag di blog

Maaf baru online lagi nih teman-teman, kesibukan yang benar-benar menyita waktu dari pekerjaan saya jadinya baru sempat lagi bikin posting lagi, kunjungan balik, dan membalas comment dari teman-teman. Kali ini tips yang saya ingin berikan mungkin sebuah tips yang sangat mudah namun penting untuk kita ketahui yaitu tentang optimasi meta tags di blog dengan mypagerank.net. Untuk teman-teman yang sudah mengetahuinya mungkin ini bukan ilmu yang asing lagi, namun saya rasa penting juga kalau saya buat ulasan singkatnya di blog saya. Seperti yang kita ketahui meta tag sangat mempengaruhi posisi sebuah blog atau situs di search engine, dan ini sudah banyak dijelaskan di blog atau ebook master SEO internasional contohnya Brad Callen dalam SEO Madeeasy atau ebook-ebook lainnya, sebagai salah satu metoda optimasi on page factor. Beberapa diantara blog teman-teman saya juga khusus membuat tulisan spesialisasi pada SEO.

Meta tags ini kodenya seperti ini :


<meta content='Yusa Indera' name='author'/>
<meta content='Copyright www.yusaindera.com' name='copyright'/>
<meta content='5 days' name='revisit-after'/>
<meta content='Global' name='distribution'/>
<meta content='general' name='rating'/>
<meta content='keywords1, keyword2, keyword 3, keyword 4 , dsb' name='keyword'/>
<meta content='deskripsi singkat tentang kontent blog kita' name='description'/>




Disini meta tag yang bisa kita cek dengan tools www.mypagerank.net adalah jumlah kata untuk meta keyword dan meta description. Kalau teman-teman telah menyelipkan meta keyword dan description di antara tag <head> dan </head> di blog maka teman-teman bisa langsung mengecek apakah jumlah keyword tersebut sudah optimal atau tidak.
Caranya sangat mudah :

a. Masuk ke www.mypagerank.net.

b. Klik ke menu disamping “meta tag analysis”.

c. Teman-teman tinggal tulis nama blog dan klik submit.









d. Setelah itu akan muncul analisis dari mypagerank.net tentang meta tags di blog kita sudah optimal atau tidak.

Untuk meta tag yang jumlah katanya sudah optimal akan ada tulisan seperti ini “good description search engine like this” untuk meta description, dan “good keywords search engine like this” untuk meta tag keyword".


















Nah sangat mudah bukan mengecek apakah meta tag description dan meta tag keyword sudah optimal di blog kita. Mypagerank.net juga merupakan sebuah tools yang sangat populer dipakai oleh blogger-blogger untuk mengecek pagerank, sehingga tidak diragukan lagi kapabilitasnya.

Ok. Sekian dulu postingan kali, mudah-mudahan bermanfaat. Wassalam.

14 Maret 2009

Sumber Listrik Tenaga Tanah

Tanah secara alamiah mengandung energi konduktif logam seperti seng, tembaga, besi, dan microbio fuel cells (kadang disebut sebagai batterai listrik tenaga tanah). Secara kapabilitasnya tanah dapat mengkonversikan elektrolik dalam tanah menjadi energi. Seorang ilmuwan dari Belanda Marieke Strap’s (http://www.mariekestaps.nl/projects_soillamp.html) menggunakan logam konduktif dari tembaga dan seng dipadukan dengan tanah dapat menghasilkan listrik untuk menjalankan sebuah lampu listrik. Untuk menjalankan lampu listrik seperti mudahnya menyiram tananaman saja katanya, yang diperlukan hanya menyiraminya tiap hari agar energi listriknya dapat terus mengalir.

Listrik dengan tenaga tanah adalah sebuah inovasi masa depan dan kesederhanaan. Energi dari tanah sepertinya menjanjikan karena katanya gratis dan sumbernya dimana-mana. Hampir semua orang didunia ini bisa mengakses tanah, bahkan juga orang yang hidup di gurun atau di hutan lebat. Secara alamiah tanah memiliki konduktifitas, tanah sangat mudah menghasilkan energi selama diairi air dengan baik. Sebuah sumber teknologi listrik masa depan yang belum terekplorasi selama ini.






























































Sumber : http://www.mariekestaps.nl/projects_soillamp.html

11 Maret 2009

Kode pencarian spesifik di search engine google

Setiap kita melakukan pencarian di search engine umumnya biasa mengetik keyword-keyword yang mendekati dengan dokumen yang kita cari, contohnya : pencarian [situs sepak bola olahraga berita] di google ketika ingin mencari situs sepak bola di google, dan banyak juga contoh lain. Ini merupakan metode pencarian yang umum, sebetulnya ada kode khusus untuk pencarian advanced. Kode ini saya kutip dari ebooks “Ultimate Guide to Advanced Searching”.

Kode-kode pencarian yang lebih spesifik atau advanced di search engine google adalah:

allintext contoh pencarian [allintext: sport entertainment lounge] maka hasil pencarian yang keluar adalah semua yang mengandung keyword ini ini yaitu sports entertainment dan lounge.

allinanchor contoh pencarian [allinanchor:historis restoran indonesia] maka hasil pencarian yang keluar adalah anchor text yang dilink oleh url-url link. Link url dengan anchor kata historis, restoran dan indonesia.

cache contoh pencarian [cache:http://www.yusaindera.com] maka hasil pencariannya adalah mencari apakah situs ini sudah masuk atau di cache oleh google.

link contoh pencarian [link:http://www.yusaindera.com] maka hasil pencariannya adalah menunjukkan jumlah backlink situs tersebut di google.

site contoh pencarian [site:http://www.yusaindera.com] maka hasil pencariannya adalah menunjukkan keberadaan situs dan jumlah internal links www.yusaindera.com

allintitle contoh pencarian [allintitle:sport trivia] maka hasil pencariannya adalah semua situs/blog yang title/judulnya mengandung kata sport dan trivia. Meta tag yang berhubungan dengan ini adalah Tag H1.

allinurl contoh pencarian [allinurl:google faq] maka hasil pencariannya adalah semua situs/blog yang URL situsnya mengandung kata google faq. Misalnya yang keluar di search engine url seperti ini www.google.com/help/faq.html.

author contoh pencarian [author:stephen king] maka hasil pencariannya adalah semua situs/blog yang author/pengarangan-nya adalah stephen king. Meta tag yang berhubungan dengan ini adalah Meta Tag <meta content='stephen king' name='author'/>

define contoh pencarian [define:football] maka hasil pencariannya adalah seluruh definisi atau penjelasan tentang kata football dari berbagai website/blog.

filetype contoh pencarian [uud 1945 filetype:pdf] maka hasil pencariannya adalah situs-situs atau blog yang melink ke file UUD 1945 yang berbentuk pdf.

info contoh pencarian [info:www.yusaindera.com] maka hasil pencariannya info tentang situs www.yusaindera.com beserta title dan meta description nya.

insubject contoh pencarian [insubject:twitter] maka pencarian akan pertama dilakukan ke seluruh google groups dulu, dan menampilkan artikel-artikel yang ada di google group.

intitle contoh pencarian [lowongan kerja intitle:indonesia] maka hasil pencariannya adalah situs-situs atau blog yang judul/title nya Indonesia dan diantara kata deskripsinya mengandung lowongan dan kerja.

inurl contoh pencarian [inurl:print site:www.googleguide.com] maka hasil pencariannya adalah url di situs www.googleguide.com yang mengandung kata print.

Location contoh pencarian [majalah location:indonesia] maka hasil pencariannya adalah situs-situs atau blog yang mengandung kata majalah dan lokasinya di Indonesia.

Ya mungkin ini kode-kode pencarian yang dapat berguna untuk melakukan pencarian lebih lanjut di search engine google. Untuk contoh pencarian diantara tanda [] nanti di search engine tanda [] tidak perlu dimasukkan lagi. Ini hanya untuk menandai saja di postingan saya ini. Cukup misalnya allintext: daftar masakan , maka akan menghasilkan pencarian tentang semua situs yang mengandung keyword daftar dan masakan. Ok sekian dulu posting kali ini. Wassalam.

09 Maret 2009

Cara Mudah Menambah teman di digg

Digg adalah sebuah situs yang sangat mudah untuk membuat vote pada sebuah story/berita, tapi di situs digg ini ini sangat sedikit sekali tools untuk networking nya. Bisa dibilang sangat sedikit tools untuk untuk manage friend dan mencari tools untuk “add friend”. Sebenarnya ada cara konvensional menambah teman yaitu lewat profil, tapi belum tentu teman dari email gmail, yahoo, hotmail dan AOL aktif di situs www.digg.com. Di situs digg ini ada 2 jenis pertemanan yaitu berteman sebagai "fans" dan berteman sebagai "mutual friends". Nah yang paling bagus adalah berteman sebagai mutual friends karena antar mutual friends bisa saling shout, sharing dan menambah vote digg. Bagaimana sebenarnya cara mudah menambah teman baru, khususnya teman yang aktif di situs digg ?

Cara termudah untuk berteman sebagai fans di digg adalah :

a. Login dulu ke www.digg.com, kemudian cari berita menarik di digg.

b. Klik di tombol kotak jumlah digg seperti gambar dibawah.








c. Cari tombol add friends selesai sudah menambah teman sebagai fans.










Namun disini, sebagai fans kita tidak bisa membuat shout, sharing dan meminta teman untuk mendigg balik atau menambah digg. Untuk memperbesar kemungkinan kita ditambahkan sebagai mutual friends adalah :

a. Mendigg berita yang disubmit teman kita.

b. Memberi komentar berita teman yang disubmit.

c. Menambahkan berita teman tersebut sebagai favorit news.

d. Menambah teman di digg sebanyak-banyaknya.

Ya menyambung postingan terdahulu tentang situs social bookmarking digg dan pengoptimalisasian penggunaan situs digg, khususnya tulisan kita yang berbahasa inggris. Berdasarkan tulisan sebuah blog yaitu http://www.keywebdata.com/seo-tactics.php dari Chris Lang, menuliskan bahwa situs digg ini semakin diperhitungkan google dan sangat mempengaruhi traffic dan page rank sebuah blog atau situs, dapat dibaca pada link diatas. Sekian dulu postingan kali ini, wassalam.

05 Maret 2009

Sekilas Perkembangan Social Networking di Internet

Social networking pertama kali yang dikenal di dunia internet adalah www.classmates.com tahun 1995. Classmates dot com ini adalah sebuah social networking di US yang menghimpun lulusan atau graduation di setiap negara bagian di US. Untuk mencari teman-teman lama disitus ini caranya dengan searching menurut college, workplace dan military. Classmates ini juga bisa untuk dibeberapa negara seperti Austria, Canada, Perancis, Jerman, dan Swedia. Namun untuk saat ini Classmates sepertinya kurang populer dibanding social networking lainnya, walau eksistensinya masih ada sampai saat ini. Setelah peluncuran Classmate, sebuah perusahaan networking dari Fast Company “New Economy” business magazine diluncurkan pada tahun 1997, menandai dimulainya bisnis networking di internet.

Beberapa situs kemudian mengikutinya termasuk www.sixDegress.com yang dimulai tahun 1997, kemudian Epinions yang memperkenalkan konsep “The Circle of Trust” tahun 1999, diikuti juga oleh Ciao.com dari Eropa, Dooyoo dan Toluna. Tidak sampai tahun 2001, website-website yang memakai konsep circle of friends online social networking mulai bermunculan. Bentuk social networking ini banyak digunakan di dunia komunitas virtual, yang mulai populer di tahun 2002 salahsatunya yang berkembang pesat adalah sebuah website yang bernama www.Friendster.com. Ada lebih dari 200 social networking, dan popularitasnya semakin berkembang. Tahun 2005, www.myspace.com mendapatkan page view yang lebih banyak daripada google sendiri.

Google sendiri mempunyai social network yang bernama Orkut (www.orkut.com), diluncurkan tahun 2004. Social networking mulai menjadi salah satu komponen “internet strategy” di waktu yang sama. Di maret 2005, yahoo meluncurkan Yahoo!360, dan diwaktu yang sama sebuah perusahaan membeli Myspace di bulan July 2005. Begitu juga tahun 2004 muncul sebuah situs yang bernama www.Facebook.com yang dibuat oleh seorang lulusan Harvard, Mac Zuckerberg, yang sebetulnya adalah situs pertemanan yang dia buat untuk networking teman-temannya ketika dia masih di Harvard. Facebook menurut comscore saat ini popularitasnya diperkirakan telah melebihi myspace, bahkan juga friendster. Diperkirakan nilainya saat ini menurut Businessweek adalah berkisar antara $3.75 billion sampai $5 billion. Beberapa situs social networking juga yang diperkirakan adalah rival facebook menurut Comscore yaitu www.twitter.com mencapai popularitas yang sama dengan facebook. Munculnya sebuah situs social networking tahun 2003 untuk bisnis yaitu www.linkedin.com juga menandai munculnya social networking yang khusus menangkap pasar para professional dan pebisnis. Beberapa situs juga adalah kombinasi antara social networking dan bookmarking seperti www.digg.com , www.reddit.com, www.stumbleupon.com dan www.delicious.com.

The Wall Street Journal menulis, Social Networking adalah sebuah mixed feeling untuk technology-savvy people untuk saling menghubungkan pertemanan walau saat sibuk. Saat ini banyak sekali manfaat penggunaan social networking baik sekadar untuk menyapa teman-teman, menambah teman dan kenalan, mencari teman lama, untuk bisnis, untuk bookmarking, dan manfaat lainnya. Untuk perkembangan selanjutnya ya kita tunggu saja kiprah situs-situs social networking ini diinternet. Wassalam.

(sumber: Ebook MySpace Invander dan berbagai sumber)

01 Maret 2009

Cara menggabung Facebook & Twitter

Facebook dan twitter adalah sama-sama tools social networking yang sangat populer saat ini. Saya juga pernah menulis tentang facebook dan twitter ini pada posting sebelumnya disini. Nah, karena fungsinya yang sangat penting kedua tools ini tidak bisa berdiri sendiri satu sama karena mempunyai kelebihan dan kelemahan masing-masing. Kelebihan facebook adalah tools yang komplit dibandingkan dengan beberapa friendship networking lainnya seperti friendster ataupun myspace, sedangkan twitter adalah kesederhanaan, realtime message dan mudahnya memfollow account twitter lain. Bagaimana caranya agar kedua tools ini dapat digabungkan tentu fungsinya lebih dahsyat lagi.

Cara menggabungkan facebook dan twitter :

a. Pertama login dulu ke facebook, di tab baru Buka alamat http://facebook.twitter.com/

b. Setelah itu akan muncul gambar seperti dibawah yaitu halaman login ke twitter. Untuk menggabungkan facebook dengan twitter maka kita hanya tinggal masukkan user name dan password kita pada form ini.












c. Setelah itu, program twitter akan masuk ke facebook. Ketika kita lihat bentuknya seperti twitter tetapi dengan template facebook. Kemudian klik “allow twitter to update your status”.


















d. Kemudian kita akan liat icon kecil twitter muncul di facebook seperti gambar dibawah. Untuk mengedit-edit setting bisa klik pada “Edit”.

















e. Selesai twitter bergabung dengan facebook. Selanjutnya kalau kita buat posting di twitter akan langsung masuk juga ke facebook. Bila suatu saat kita ingin mengubah settingan twitter di facebook klik pada icon “Edit” cari gambar twitter lalu klik “Edit setting”. Maka akan muncul gambar seperti ini pilih setting yang paling sesuai.















Ya begitu cara menggabungkan twitter dan facebook. Jadi kalau kita buat posting di twitter maka akan keluar ke facebook. Walau sepertinya ini satu arah saja dari twitter ke facebook, jadi belum dari facebook ke twitter tapi ya sudah lumayan. Jadi yang diandalkan program twitter buat posting ke facebook. Mungkin kalau teman-teman disini mempunyai banyak followers di twitter dan juga banyak teman di facebook akan lebih efektif bila twitter dan facebooknya digabung.

Mungkin sekian saja postingan kali ini. Mudah-mudahan dapat bermanfaat.Wassalam.

Tempat Camping dengan Pemandangan Alam Indah, di Kuningan, Jawa Barat

Bagi sobat travelling dan hobi menikmati pemandangan alam, aktivitas camping adalah salah satu aktivitas yang sangat ditunggu-tunggu di akhi...